Minggu,
(27/10/2013) UPI kampus Tasikmalaya menggelar acara Festival Sastra Aksara Satu
(FSA 1) se-Priangan Timur yang diprakarsai atas program kerja bidang Kaderisasi, Unit
Kegiatan Mahasiswa
Area Komunitas Seni Sastra atau yang sering disingkat dengan UKM Aksara. Kegiatan ini
dilaksanakan dalam rangka menyambut bulan
bahasa sekaligus untuk memeriahkan diesnatalis
UPI yang ke-59 yang jatuh pada 20 Oktober lalu.
Kegiatan
FSA 1 ini diselenggakan dengan dilater belakangi oleh perubahan yang kian
marak terjadi di tanah air tercinta. Era globalisasi menjadi faktor utama
perubahan zaman yang sangat drastis, hadirnya terobosan teknologi-teknologi
yang mulai menguasai
dunia, kemutakhiran
baik di dunia nyata maupun di dunia maya memberikan efek tersendiri dalam
peradaban kehidupan, salahsatunya berdampak pada nafas satra di dunia pendidikan dasar khususnya. “Hal yang
sederhana terjadi adalah
siswa menjadi cenderung malas dalam menulis dan membaca karena lebih senang dengan handphone, facebookan dan tweeteran,”
begitu ungkap ketua pelaksana kegiatan ini, Annisa Anita Dewi.
Acara
Festival Sastra Aksara Satu
se-Priangan Timur yang selanjutnya disingkat menjadi FSA 1 se-Priangan Timur dibuka secara resmi oleh Bapak Dindin Abdul Muiz
Lidinillah, S. Si, S. E., M. Pd., dan dihadiri oleh dosen UPI Kampus
Tasikmalaya dan tokoh sastra Tasikmalaya seperti Bode Riswandi, Duddy RS, Amang
S Hidayat dan Nero Taopik Abdillah. FSA
1 ini memiliki tema ‘’Gelorakan Kreativitas
Literasi Siswa SD’’. “Sebagai sikap dan upaya untuk mensosialisasikan sastra
dan mengembangkan minat membaca dan menulis UKM Aksara didukung UPI Kampus
Tasikmalaya juga BEM REMA UPI Kampus Tasikmalaya menggelar kegiatan Festival
Sastra Aksara se-Priangan Timur,”ungkap Annisa melanjutkan.
FSA
ini juga memiliki empat mata lomba yang bias dipilih oleh siswa dan guru SD, yaitu
lomba membaca puisi, lomba mengarang dengan tema “AkuIngin”, lomba
menulis surat untuk guru, dan lomba esai untuk guru SD yang dilaksanakan
pre-event.
Jumlah peserta yang mengikuti acara ini sebanyak 47 orang yang datang dari berbagai daerah, diantaranya
Kota dan Kabupaten Tasikmalaya, Kabupaten Ciamis, dan Kabupaten Garut.
Festival
Sastra AksaraSatu yang digelar pada tangal 27 Oktober ini dilaksanakan di Aula
UPI Kampus Tasikmalaya. Acara tersebut menjadi semakin meriah dan menggelora dengan hadirnya piala bergilir Walikota
Tasikmalaya dan FSA yang akan diperebutkan. Adapun untu tahun ini, piala bergulir ke SD IT
Ibadurahman, yang berhasil mengumpulkan point tertinggi.
Animo yang di timbulkan masyarakat terhadap Festival Sastra Aksara yang digelar
se-Priangan Timur sangat besar. Direktur
UPI KampusTasikmlaaya, Prof. Dr. H. Cece Rakhmat, M. Pd., sangat mengapresiasi kegiatan tersebut, karena
kegiatan tersebut selain bertujuan memupuk
kreativitas siswa baik dalam membaca maupun menulis, juga mampu dijadikan sebagai wadah menampung,
menggali, dan mengembangkan minat dan bakat siswa agar lebih terpacu lagi dalam
hal literasi dan sastra. (Annisa)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar